Cara Membuat Password Di Laptop

Laptop saat ini memang menjadi pilihan utama saat harus bekerja dengan komputer, karena kemudahannya bisa dibawa kemana-mana. Bagi seseorang, Laptop juga menjadi barang yang bersifat pribadi. Agar terjaga keamanan dan privasi, tentu Laptop harus diberi proteksi dengan cara membuat password di Laptop.

Bagaimana caranya? Tentu untuk membuat proteksi saat laptop mau menyala dan harus memasukan password bukan hal sulit bagi yang sudah paham.

Bila Anda ingin menerapkan proteksi di laptop Anda, tetapi belum tahu caranya bisa menyimak penjelasan dan langkah-langkah dibawah ini:

Cara Membuat Password Di Laptop Untuk Windows 7, 8, 10

Saat laptop diberi password, ketika dinyalakan sebelum masuk ke OS Windows akan meminta password. Dengan hal ini bila ada pengguna tanpa ijin tentu tidak bisa masuk untuk melihat isi dari laptop Anda.

Baik windows 7, windows 8 dan windows 10 untuk membuat password logon windows secara mendasar hampir sama.

Sebenarnya saat menginstall windows pada laptop, ada penawaran dari windows sendiri untuk memasukkan password. Mungkin hal itu Anda abaikan, atau saat membeli laptop sudah di instal windows.

Sebelum Anda mengatur password pada laptop, gunakan password yang mudah di ingat namun sulit untuk ditebak. Gunakan password yang memiliki alfabet dan karakter huruf besar dan kecil. Sekali lagi buatlah password yang mudah di ingat tetapi sulit ditebak.

Dan tambahkan password hint apabila lupa password mudah dipulihkan.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka ‘Control Panel‘ Lewat ‘Start ‘ > Control Panel > All Control Panel Items (terletak di samping Control Panel untuk menampilkan semua menu) > User Accounts
  2. Setelah masuk ke jendela User Accounts, pilih ‘Create a Password For Your Account
  3. Lalu masuk ke jendela baru, masukan password yang akan Anda terapkan
  4. Setelah itu Klik ‘Create Password’

Sampai disini proses membuat password pada laptop Anda telah berhasil. Untuk penjelasan lebih lengkap dengan gambar bisa simak dibawah ini:

1. Masuk ke ‘Control Panel‘ lewat ‘Start‘ > Control Panel > All Control Panel Items

cara membuat password di laptop
Menampilkan Control Panel All Items

2. Setelah Anda masuk di menu ‘Control Panel All Items’ kemudian pilih ‘User Accounts

cara membuat password di laptop

3. Anda akan masuk ke jendela baru ‘User Accounts‘ lalu Pilih klik ‘Create a password for your account

4. Selanjutnya Anda akan memasuki jendela baru untuk pembuatan password Anda, yaitu di jendela ‘Create Your Password‘. Isikan password baru Anda di kolom ‘New Pasword‘, dan ulangi di kolom ‘Confirm New Password

Untuk kolom ‘Type a Password Hint‘ silahkan Anda isikan sebuah petunjuk untuk mengingat password Anda, apabila suatu saat lupa dengan password yang Anda buat.

cara membuat password di laptop

Setelah mengisi password, jangan lupa untuk Klik tombol ‘Create Password‘.

Sampai langkah ini, membuat password pada laptop sudah selesai. Memberi password pada laptop memang suatu hal yang perlu.

Contoh saat Anda bekerja di tempat pekerjaan dan ingin keluar sebentar, agar laptop aman dari rekan yang ingin melihat isi laptop Anda tanpa ijin, tentu membuat password pada laptop merupakan langkah yang tepat.

Cara Mengunci Layar Komputer Otomatis

Agar layar laptop Anda secara otomatis terkunci ketika Anda keluar sebentar saat bekerja, dan untuk membuka layar komputer yang terkunci dengan password yang Anda buat sebelumnya.

Hal itu bisa diterapkan dengan cara mengaktifkan Screen Saver. Untuk mengaktifkannya masuk ke ‘Screen Saver Setting’. Caranya seperti berikut ini:

1. Klik ‘Start‘ kemudian ketikan ‘Screen Saver‘ pada isian kolom pencarian dan pilih ‘Set screen saver password

cara mengunci layar komputer otomatis

2. Setelah itu Anda akan masuk ke jendela baru ‘Screen Saver Setting’. Silahkan Anda pilih tipe ‘Screen Saver’ dan ‘Time’ waktu aktifnya. Dan centang cek box pada ‘On Resume, Display Logon Screen’ lalu Klik OK.

Dengan mencentang cek box pada ‘On Resume, display logon screen‘ adalah agar layar laptop terkunci saat mengakhiri screen saver yang sedang aktif ketika laptop ditinggal sesaat.

Demikian artikel tentang membuat proteksi agar privasi dari isi laptop Anda terjaga. Semoga bermanfaat untuk ita semua.

Cara Membuat Password Di Laptop