Cara Mengatur Margin Di Word

Cara Mengatur Margin Di Word – Saat bekerja dengan program Ms Word untuk membuat dokumen laporan, terlebih dahulu harus mengatur ukuran serta margin kertas sesuai kebutuhan.

Mengatur margin kertas yaitu meliputi batas sisi atas, batas sisi bawah, batas sisi kiri dan batas sisi kanan.

Untuk contoh, akan mencetak dokumen word dengan ukuran kertas A4 dengan batas atau margin kertas secara berurutan yaitu 4,3,4,3 (batas kertas sisi atas, bawah, kiri dan kanan).

Batas margin kertas yaitu 4,3,4,3 (dalam satuan centimeter). Secara default atau bawaan ms word masih dalam satuan inchi.

Untuk merubah unit inchi ke centimeter klik menu File > OptionsĀ  > Advanced > Display. Pada menu Display yaitu ‘Show measurements in unit of” ubah inchi menjadi centimeter.

Kembali mengenai cara mengatur margin pada kertas …

Untuk melakukan pengaturan margin kertas pada word masuk pada menu Page Layout > Ribbon Margins > Custom Margins.

Pada pengaturan custom margins memungkinkan untuk menyesuaikan batas margin kertas, baik sisi atas, bawah, kiri dan kanan sesuai kebutuhan Anda.

Cara Mengatur Margin Di Word

Agar lebih jelas mengenai cara mengatur margin di word langsung simak langkah-langkah berikut:

Pilih Menu ‘Page Layout (nomor satu) > Ribbon Margins (nomor dua) > Custom Margins (nomor tiga).

Seperti pada tampak gambar dibawah ini, langkah-langkah ditunjukan secara urut sesuai keterangan nomor.

cara mengatur margin di word

Setelah itu akan masuk pada jendela menu ‘Page Setup’, Pilih Tab menu ‘Margins”

Pada menu ‘Top’ untuk batas kertas sisi atas. Bottom untuk batas kertas sisi bawah. Left untuk batas sisi kiri dan Right untuk sisi kanan.

Setelah semua margins disesuaikan kebutuhan, jangan lupa klik ‘OK’.

Agar lebih jelas langkahnya, bisa dilihat pada gambar berikut ini:

cara mengatur margin di word

Pengaturan margin kiri atau batas kertas sisi kiri adalah empat centimeter, karena space penjilidan membutuhkan satu centimeter.

Sehingga nanti tampilan tulisan setelah dijilid akan seimbang dengan margin kiri tiga centimeter dan margin kanan tiga centimeter.

Demikian panduan pengaturan margin pada ms word, semoga artikel singkat ini bermanfaat untuk kita semua.